PENELITIAN pada 20.000 pria
Inggris berumur 50-69 tahun menunjukkan, makan tomat lebih dari 10 porsi tiap
minggu mengurangi risiko kanker prostat hingga 18 persen. Tomat yang dimakan
bisa dalam bentuk apa saja, seperti tomat segar, jus tomat, atau olahan
berbahan tomat. Sementara itu, mengonsumsi 5 porsi buah dan sayur sehari bisa
mengurangi risiko kanker prostat 24 persen lebih tinggi dibandingkan hanya 2,5
porsis sehari. “Tomat berperan penting dalam mencegah kanker prostat,” kata
peneliti dari Sekolah Kedokteran Sosial dan Komunitas Universitas Bristol,
Inggris, Vanessa Er (27 Agustus 2014). Manfaat tomat itu diperoleh karena tomat
mengandung lycopene, antioksidan yang melindungi asam deoksiribonukleat (DNA)
dan sel dari kerusakan. Zat gizi lain yang berperan dalam pencegahan kanker
adalah selenium, yang ditemukan pada makanan berbahan tepung dan kalsium yang
diperoleh dari produk susu dan keju. ***
(sumber info:
Kompas/BBC; foto: publikbogor.id).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar